Kamis, 09 Oktober 2014

Opini Tentang Ibu Ira Phajar Lestari



     Disini saya akan memberikan sedikit opini tentang Ibu Ira Phajar Lestari. Beliau mengajar Teori Organisasi Umum 1, atau disebut juga pelajaran softskill. Waktu pertama kali saya melihat beliau, beliau terlihat galak. Hmm, pada awalnya saya mengira cara mengajar Ibu Ira Phajar Lestari ini akan membosankan sama dengan dosen softskill saya pada waktu saya tingkat satu. Yang cara mengajarnya membuat mahasiswanya menjadi pasif dan tak dapat termotivasi untuk maju. Pada tingkat dua ini, saya mendapat dosen softskill yang berbeda dengan dosen softskill saya sebelumnya. 
      Waktu pertama saya melihat Ibu Ira ini orangnya sangat tegas kepada mahasiswanya, beliau juga memberikan banyak masukan hal-hal yang positive kepada seluruh mahasiswa yang ada dikelas sehingga anak muridnya dapat termotivasi  agar lebih giat belajar dan bagaimana caranya menjadi pemimpin yang baik. Beliau memberikan tugas membuat 15 artikel bebas dan setiap minggu setelah presentasi, semua siswanya wajib memberikan resume(tanggapan) terhadap materi presentasi dan di upload ke blog. Beliau juga menceritakan pengalamannya dikelas. Selain seorang dosen, beliau juga menjadi sekretaris di bagian administrasi keuangan universitas gunadarma.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar